terngiang di pikiran ku tentang canda, tawa, dan segenap lelucon dan nasihat yang terselip diantaranya..
merebak air mata ku di pelupuk mataku dan terjatuh ke bumi...
senyum miris menahan kesedihan tak terbendung akan memoar kebahagiaan dalam suasana kamar dua enam..
terpaku sejenak menyeka air mata mengenang segala ingatan yang telah terukir dalam prasasti jiwa dan masuk dalam relung hati...
tentang kerinduan akan kehangatan suasana yang begitu jarang ku temui...
masih tersisa serpihan rindu itu menggores jiwa ku.. akan indahnya hati damai melampaui batas sendi-sendi waktu...
aku merindukan segala tawa dan tangis yang pecah pada masa indah itu.. bagaikan mimpi merasuk ke dalam angan-angan yang melambung tinggi...
dan aku begitu merindukan sosok-sosok mereka....
*MEMOAR KENANGAN KAMAR 26 di BOGOR,18-23 OKTOBER 2010*
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment